Saturday, October 5, 2013
Surat Lamaran Kerja
Surat lamaran pekerjaan ialah surat yang isinya menyatakan memerlukan atau meminta pekerjaan dari pihak lain. Biasanya, yang demikian cukup disebut surat lamaran. Surat lamaran kerja dibagi menjadi tiga bagian, yaitu bagian pembuka, bagian isi dan uraian, dan bagian penutup.
Contoh bagian surat lamaran kerja sebagai berikut:
1. Pembuka
Isinya menyebutkan sumber informasi dari mana pelamar mengetahui adanya lowongan pekerjaan itu. Kemudian, lowongan apa yang dilamar dan menerangkan bahwa diri pelamar memenuhi persyaratan dan kualifikasi yang diinginkan perusahaan.
2. Isi atau Uraian
Isinya berupa uraian bahwa pelamar telah memenuhi persyaratan yang diminta dan telah memenuhinya. Selain itu, juga menyebutkan keterangan mengenai usia, pengalaman, keterampilan, dan informasi lainnya yang menunjang posisi yang diinginkan.
3. Penutup
Kalimat penutup yang bcrisi harapan pelamar mengenai proses selanjutnya, yang disertai ucapan terima kasih.
Namun sebelum mulai menulis surat lamaran kerja, ada baiknya memerhatikan kaidah, etika, dan cara penulisan yang tepat. Menulis surat lamaran perlu memerhatikan tatanan bahasa agar mudah dimengerti. Untuk itu, pergunakanlah Bahasa Indonesia yang baik dan benar. Tulislah lamaran dengan kalimat yang tidak terlalu panjang, singkat dan efisien, jelas, dan sopan. Surat lamaran tidak perlu memuat keterangan panjang lebar karena nantinya akan dilampiri dengan daftar riwayat hidup. Cantumkan alamat sejelas mungkin agar memudahkan perusahaan atau instansi menghubungi untuk keperluan proses seleksi berikutnya. Gunakanlah model penulisan yang paling praktis. Beberapa catatan penting dalam menulis surat lamaran agar terlihat sopan dan formal sebagai berikut.
- Antara nama kota atau tanggal dengan alamat tujuan dikosongkan satu baris jika menggunakan folio bergaris.
- Antara alamat tujuan dengan kata "Dengan Hormat" dikosongkan satu baris jika menggunakan tulisan tangan atau 4 spasi jika diketik.
- Antara kalimat "Dengan Hormat" dengan pembukaan surat dikosongkan satu baris atau dua spasi bila diketik.
- Penulisan paragraf dengan paragraf berikutnya tidak perlu dikosongkan.
- Penulisan kata "Hormat Saya" dalam penutup surat lamaran berjarak dua baris dari kalimat penutup.
- Penulisan kata "lampiran" berjarak tiga baris ke bawah dari kalimat penutup surat.
Agar lebih mudah, perhatikan contoh yang terlampir dibawah ini. Bila perlu, jangan langsung menulis halaman surat lamaran, sebaiknya berlatih terlebih dahulu sampai berhasil menulisnya dengan baik dan benar.
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam membuat surat lamaran kerja yang baik.
1. lmpresif
Tampilkan jati diri kita secara menarik. Isi surat hendaknya dapat memunculkan kesan simpatik, tidak terlalu arogan, dan juga tidak terlalu merendah.
2. Menarik Minat atasan
Kesan pertama sangat penting. Usahakan untuk menyusun surat yang ketika seseorang mulai membacanya akan langsung tertarik untuk mengetahui lebih lanjut seperti apakah diri kita.3. Menyebutkan Kualifikasi yang diraih
Prestasi kerja maupun pengalaman yang sukses harus disebutkan, untuk menunjukkan bahwa kita mempunyai prestasi dan pengalaman yang patut dipertimbangkan.4. Menggunakan bahasa yang enak dibaca, ringkas, dan padat
Gunakan bahasa yang sederhana dan ringkas. Kita mempunyai kesempatan untuk menjabarkan semuanya dalam kesempatan wawancara. Saat ini, buatlah penjelasan yang singkat, tetapi efektif.5. Kalimat yang efektif
Hindari kalimat yang tidak efektif, seperti kalimat yang diulang-ulang tanpa alasan, ejaan yang salah, ataupun penggunaan tata bahasa yang buruk. Yang sering terjadi adalah penggunaan kata keterangan atau kata sambung yang berulang-ulang yang menyebabkan kalimat terasa janggal.6. Bahasa Indonesia saja
Jika tidak diminta, hindari penggunaan bahasa Inggris, terutama jika kemampuan bahasa Inggris kita kurang baik. Jika bahasa Inggris kita bagus7 boleh saja membuat surat lamaran berbahasa Inggris dan tentu saja merupakan sebuah 'nilai plus' bagi kita.7. Tujuan dan alasan melamar
Cantumkan tujuan dan alasan kita melamar. Biasanya tujuan yang sering disebutkan dalam surat lamaran adalah kita menginginkan pekerjaan karena mempunyai kemampuan dan pengalaman yang memadai dalam bidang tersebut. Dan dengan bergabungnya kita akan dapat memberikan kontribusi yang berharga bagi perusahaan tersebut.8. Kerapihan
Gunakan kertas yang bagus, bersih dan rapih, tidak kusut, tidak tebal dan tidak mudah terkoyak. Jangan menulis atau mencetak dengan tinta yang terlalu tipis agar surat lamaran mudah dibaca, dan hindari penggunaan tippex.9. Tulis tangan atau komputer
Lebih baik menggunakan komputer, kecuali perusahaan yang kita tuju mensyaratkan agar surat lamaran ditulis dengan tangan. Agar kualitas tulisan setara dengan mesin cetak, sebaiknya gunakan printer inkjet atau laser. Hindari penggunaan printer dot matrix karena akan memberi kesan kita orang yangtertinggal dalam hal teknologi. Gunakan jenis font standar, seperti font times new roman untuk memberi kesan formal.Sekian Contoh Surat Lamaran Kerja yang bisa sampaikan, semoga ini bisa bermanfaat bagi kita semua, Terutama bagi kita yang sedang mencari pekerjaan yang layak dan sesuai dengan kemampuan kita. Amin Terimakasih.